Selasa, Desember 16, 2014

Baru di Blogger? Lakukan Beberapa Hal Berikut ini!

Tips Blogger Pemula

Anda baru di Blogger? Sama, saya juga. Tapi tidak usah khawatir, blogging bukan mustahil untuk dipelajari. Anda hanya butuh sedikit ketekunan, dan waktu luang minimal satu jam sehari di depan komputer.
Tips_Blogging_untuk_Pemula_ala_Seorank_Newbie
Tips Blogging untuk Pemula ala Seorank Newbie seperti saya
Berikut ini adalah sejumlah tips yang bisa Anda praktekkan denga mudah untuk mulai membuat blog dan mengisinya dengan hal-hal luar biasa yang akan mengantarkan Anda kepada penghasilan pasif di ujung perjalanan Anda sebagai seorang blogger.
  1. Buat blog gratisan Anda di Blogger

    Anda bisa membuat blog gratisan Anda di Blogger dengan sangat mudah. Syaratnya hanya cukup membuat akun di Gmail, lalu ikuti petunjuknya.

    Baca disini tentang: Bagaimana cara membuat blog gratisan di Blogger.

    Dalam membuat sebuah blog, ada baiknya Anda memfokuskan kepada Niche atau ceruk tertentu. Niche blogging adalah kegiatan menciptakan sebuah blog dengan tujuan untuk menggunakannya sebagai media marketing kepada target pasar tertentu. Ini berarti niche blogging memiliki target pembaca yang jelas sesuai dengan tema blog yang ditawarkan. Target pasar niche blogging sangatlah terukur, dengan demikian produk atau jasa yang ditawarkan niche blogging ditujukan untuk pangsa pasar yang spesifik.

    Mengapa sebaiknya kita membuat blog Niche? Hal tersebut dikarenakan isi artikel / yang disebut konten sebuah blog yang lebih fokus akan mempermudah tugas Anda untuk menampilkan situs / blog Anda di halaman hasil pencarian alias SERP / Search Engine Result Page. Sehingga tidak akan sesulit ketika blog Anda memiliki jenis konten yang beragam dan acak.

  2. Buat beberapa posting awal

    Sebagai permulaan, buatlah minimal 10 posting untuk memperkenalkan blog Anda ke seluruh dunia, melalui jagad internet. Tapi bersabarlah, Anda belum akan mendapatkan pengunjung. Content is still king! Ya, konten adalah raja, untuk bisa sukses Anda harus terus mengisi blog Anda dengan konten berkualitas. Juga berkaitan dengan konten, site freshness juga sangat menentukan posisi Anda di dalam halaman hasil pencarian. Rajin-rajinlah mengupdate konten Anda minimal dengan menerbitkan satu artikel per hari.

    Ingat! Artikel Anda harus fresh, original, dan berkualitas. Kontent tersebut akan menarik pengunjung ke blog Anda. Bukan merupakan kontent hasil copy paste yang dibuat asal-asalan, itu akan segera menghancurkan blog Anda di mata pengunjung dan sekaligus mesin pencari.

  3. Download template yang Anda sukai

    Anda bisa mendownload template yang Anda sukai disini dan disini. Pertimbangkan untuk memilih template yang tidak terlalu banyak menggunakan java script agar waktu loading blog tidak terlalu lama dimana hal tersebut dapat memicu bounce rate yang tinggi (pengunjung langsung meninggalkan situs Anda bahkan sebelum berhasil ditampilkan oleh browser), dan waspadalah dengan script template yang sudah diinject dengan backlink otomatis yang terlalu banyak. Caranya? buka HTML code nya, lalu perhatikan ada berapa jumlah alamat domain yang tertanam di dalam kode HTML template tersebut. Jika banyak dan di tempat-tempat yang tidak wajar (seperti pencipta / author template), maka jangan gunakan atau sekalian saja modifikasi template tersebut.
Tips_blogging_untuk_pemula_ala_Seorank_Newbie
Tips blogging untuk pemula ala Seorank Newbie

Anda kini sudah mempunyai blog, saatnya mempraktekkan SEO tingkat dasar

Saya hanya akan membagikan sedikit tips SEO yang berguna untuk Anda sekalian, berikut adalah beberapa diantaranya:
  • Ketika membuat artikel, usahakan artikel Anda tidak terlalu pendek dan tidak juga terlalu panjang. Hal ini untuk menghindari pembaca yang kekurangan informasi bermanfaat atau justru menjadi bosan dengan penjelasan yang bertele-tele. Cukup 400 - 700 kata dalam satu artikel. Anda dapat menghitungnya disini: JSpell Public Spell Checker. Anda juga dapat sekaligus memeriksa ejaan bahasa Inggris apakah sudah benar atau belum.

  • Gunakan header H1, H2, dan H3 dalam setiap artikel yang Anda tuliskan.

  • Tanamkan keyword atau kata kunci di tempat-tempat ini:
    1. Judul

      Tuliskan judul yang mengandung kata kunci yang Anda inginkan.
    2. Tag/label

      Gunakan tag atau label artikel yang berkaitan dengan kata kunci.
    3. Header

      Gunakan header baik h1, h2, atau h3, lalu sisipkan salah satu kata kunci di dalamnya.
    4. Paragraph

      Khusus untuk paragraph, gunakan huruf cetak tebal (bold) atau strong untuk memperkuat kata kunci.

  • Gunakan image alt, caption, title text, dan properties pada gambar untuk mempermudah robot.txt membaca gambar yang Anda sisipkan.

  • Itu baru sejumlah tips SEO ringan, sisanya adalah kemampuan Anda membangun jaringan backlink serta linking ke social networking agar artikel Anda banyak di share melalui media sosial.

Berikut ini adalah sejumlah tips lainnya yang diperoleh dari internet:

Tips_blogging_untuk_pemula_ala_Seorank_Newbie_2
Tips blogging untuk pemula ala Seorank Newbie 2